Penulis : Admin
* STREAMING RADIO SYIAR SUNNAH
Pada awalnya ana memasang Radio Online Syiar Sunnah di blog ini dengan menyalin kode sumber yang ada di www.syiarsunnah.com tapi qaddarullah ternyata skrip tersebut tidak berfungsi dengan baik di blogger. Kemudian ana coba membuka “Page Source” dari website tersebut dengan menekan CTRL+U pada browser Mozilla Firefox dan mencari skrip dari radio streaming syiar sunnah dan setelah ketemu ana coba pasang di blog ini pada sebagai widget HTML/JavaScript < > dan Alhamdulillah bisa dan berfungsi dengan baik, bagi rekan – rekan blogger yang ingin memasang Radio Syiar Sunnah di blognya dapat meng-copy skrip di bawah ini :
* STREAMING AN-NASH RADIO
Skrip An-Nash Radio di bawah ini juga ana copy dari “Page Source” website resmi Radio An – Nash di www.annashradio.com. Berikut skripnya :
* SKRIP LINK
Membuat link eksternal di blog dari menu yang disediakan blogger memerlukan sedikit ketekunan karena link tersebut dibuat satu persatu, permasalahannya kemudian adalah ketika kita mengganti templat blog maka secara otomatis link-link yang telah kita buat itu akan terhapus dan harus dibuat kembali dari awal pada template yang baru, karena pertimbangan itulah ana berinisiatif membuat skrip link-link secara manual yang bisa dipasang sebagai widget HTML/JavaScript < > dan tentunya lebih aman daripada membuat link pada fasilitas bawaan blogger karena bisa di-backup di dokumen seperti notepad dan dapat dipasang dengan mudah pada templat yang baru, berikut kode sumber skrip link ana, antum juga dapat memodifikasinya sesuai kebutuhan antum :
* KALENDER ISLAMI
Bagi rekan – rekan blogger yang masih dalam tahap belajar nge-blog dan agak kesulitan mencari kode HTML kalender semisal yang ada di blog ini, antum dapat meng-copy kode di bawah ini :
Untuk memasang skrip-skrip di atas pada Blogger, sedikit ana tambahkan panduan ringkasnya, pertama – tama login ke akun Blogger antum, lalu pilih “Tata Letak” – “Elemen Laman” – “Tambah Gadget” – lalu pilih “HTML/JavaScript < >” – lalu buka kembali halaman ini kemudian copy (CTRL+C) salah satu skrip di atas dan paste (CTRL+V) di jendela “HTML/JavaScript” tadi, beri judul dan pilih “Simpan”.
Selesai skrip dan panduan ringkas ini, silahkan jika ada yang ingin menambahkan, semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar